Translate

Sabtu, 27 September 2014

LPJ CELEBES SERIES 3 DOWNHILL Bukit Tahura Nipa-Nipa Teluk Kendari - Sulawesi Tenggara

Championship #CSDH3
Penyenggaraan event #CSDH3rd "Celebes Series 3 DOWNHILL di Bukit Tahura Nipa-Nipa Teluk Kendari, 12 - 14 September 2014. Telah selesai dilaksanakan berkat kerjasamanya ACC, Dolken dan Manaba Communication sebagai pihak Event Organizer (EO), serta Kendari Kreatif yang mensupport para Komunitas lainnya sebagai Volentire yang berperan sebagai Marshal & Tim Medis.

Sebagai pihak kedua, kami Manaba Communication dalam hal ini Event Organizer (EO) yang diberikan pekerjaan oleh pihak pertama dalam hal ini ACC (Dolken), telah bekerja sesuai dengan job description yang diberikan, untuk mencari sumber pendanaan kegiatan (Sponsor), namun hasil yang didapat tidak sesuai dengan target. Hal ini disebabkan karena kegiatan  #CSDH3rd "Celebes Series 3 DOWNHILL adalah kegiatan yang baru dan untuk pertama kalinya diselenggarakan di Kota Kendari.

Ada beberapa sponsor yang mau mensponsori kegiatan ini, namun kerjasama yang ditawarkan tidak menguntungkan bagi kami. Tanggapan dari para Sponsor setelah menerima proposal yang sudah kami distribusikan adalah sebagai berikut :
1. Belum adanya progress kegiatan yang sudah dilaksanakan di Kota Kendari. Sehingga para sponsor tidak berani.
2. Kegiatan ini belum dikenal oleh sebagian besar masyarakat Kota Kendari. Sehingga antusias kehadiran masyarakat sangat kecil.
3. Kurang menguntungkan bagi pihak sponsor, karena Massa (Komunitas) yang menjadi target market perusahaan tidak tercapai.

Namun dari semua kekurangan tersebut, kegiatan #CSDH3rd "Celebes Series 3 DOWNHILL di Bukit Tahura Nipa-Nipa Teluk Kendari - Sulawesi Tenggara berjalan sesuai dengan rencana waktu dan dapat mendatangkan peserta dari luar Kota Kendari  serta tergolong sukses, berkat kerjasama semua pihak yang terlibat telah bekerja dengan baik.

Demikian laporan pertanggung jawaban ini kami buat sebagai laporan hasil kegiatan yang telah kita selenggarakan bersama. Semoga dapat menjadi acuan dan pengalaman untuk penyelenggaraan kegiatan selanjutnya. Terima Kasih.

Rincian Penggunaan Anggaran :

NO ITEM NILAI KETERANGAN
A Pemasukan Proposal DOLKEN (ACC)
1 Bank Sultra Rp    10.000.000 Diberikan kepada Dolken
2 Sostro Rp                       - Sharing Produk
3 Pendaftaran Peserta Rp      5.800.000 Biaya Pendaftaran Peserta
Jumlah Rp    15.800.000
B Pengeluaran Event Manaba Communication
1 Administrasi Rp         500.000 Cetak Proposal & Surat
2 Konsumsi Rp      3.408.000 Makan dirumah Pak RT, Konsumsi Panitia & Distribusi Proposal
3 Plakat Pasir Rp      1.500.000 Kriya Pasir Adham Art
4 Piagam Rp         200.000 Juara CSDH3rd, Sponsor & Co. Sponsor
5 Percetakan Rp      2.655.000 NK2 Advertising
6 Transportasi Rp         475.000 Bensin (Penjemputan Timer + Makan Timer) & Distribusi Proposal
7 Soundsystem Rp      1.500.000 2 hari | 5.000 watt
8 Level Panggung Rp         500.000 Pembuatan tribun juara uk. 2x3 M
9 TV LCD Rp         500.000 2 hari | 70"
10 Dan lain-lain Rp      1.000.000 Akomodasi + Transportasi Marshal & Tim Medis Pra Event
Jumlah Rp    12.238.000

Tidak ada komentar:

Posting Komentar